Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

BBM Satu Harga Baru Terealisasi di 32 Lokasi

Senin, 04 Desember 2017 – 17:18 WIB
BBM Satu Harga Baru Terealisasi di 32 Lokasi - JPNN.COM
Ilustrasi warga membeli BBM di SPBU. Foto: Radar Banjarmasin/JPNN

BPH Migas masih optimistis target lokasi penyaluran BBM Satu Harga dapat tercapai.

Memang, ada sejumlah kendala. Di antaranya, perizinan, minimnya margin, dan mahalnya ongkos angkut.

Secara nasional, total biaya distribusi yang harus ditanggung Pertamina untuk program tersebut mencapai Rp 1,2 triliun.

Margin BBM Satu Harga juga sangat minim, yaitu Rp 150 per liter.

Sementara itu, konsumsi BBM di satu lokasi terdepan, terluar, dan tertinggal (3T) mencapai 200 kiloliter per bulan saja.

Total konsumsi solar mereka rata-rata satu persen per bulan jika dibandingkan dengan konsumsi solar nasional 1,2 juta kiloliter.

’’Jadi, belum tentu orang mau investasi di sana karena margin dan konsumsinya pun kecil,’’ katanya.

Pertamina memberikan tambahan margin Rp 600–Rp 700 per liter kepada investor untuk menggaet minat investasi.

Pemerintah harus bekerja ekstra untuk mencapai target jumlah lokasi penyaluran BBM satu harga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News