Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

BCL Masih Lincah di Atas Panggung

Jumat, 16 Februari 2018 – 09:44 WIB
BCL Masih Lincah di Atas Panggung - JPNN.COM
Bunga Citra Lestari dalam salah satu sesi konser tunggalnya, It's Me, BCL pada Rabu malam lalu (1/3). Foto: FEDRIK TARIGAN/JAWA POS

Kali ini BCL menggandeng sejumlah musisi dan penyanyi pria untuk mendampinginya. Misalnya, Glenn Fredly. Bersamanya, BCL membawakan versi rearansemen lagu milik Glenn, Cukup Sudah.

BCL sendiri sangat kagum kepada Glenn sebagai musisi. ”Bunga sebagai penyanyi menunjukkan progres yang baik walaupun dia multitasking,” ungkapnya.

BCL memang seolah menjadi ratu malam itu lantaran dikelilingi banyak pria. Di segmen ketiga, musisi Yovie Widianto, yang merupakan pencipta lagu idola BCL, juga tampil.

Diiringi permainan piano Yovie, BCL membawakan Jera yang merupakan single terbarunya. Setelah itu, ada penyanyi asal Filipina Christian Bautista yang berduet dengan BCL membawakan Tetaplah di Hatiku.

Sayangnya, Ashraf Sinclair yang merupakan suami sekaligus pria spesial BCL tak bisa hadir malam itu. Sebab, dia berada di Bangkok, Thailand, untuk syuting film. Tentu, BCL tetap menyebutnya.

”Makasih Sayang, sudah kirim support,” ujarnya. Dia lantas membawakan lagu Tentang Kamu, yang liriknya menceritakan perasaan BCL ketika kali pertama bertemu Ashraf pada 2007.

Kolaborasi BCL bersama teman-teman prianya berlanjut di segmen keempat. Bersama Ari Lasso, yang ”tampil” lewat video, perempuan 34 tahun itu membawakan Aku dan Dirimu.

Di segmen terakhir, BCL berduet dengan Tulus membawakan lagu Jangan Cintai Aku Apa Adanya dan Karena Kucinta Kau.

Merayakan Hari Kasih Sayang, Bunga Citra Lestari (BCL) mengadakan konser spesial. Bertajuk Hidupnya, Cintanya

Sumber Jawa Pos

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News