Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bea Cukai Beri Fasilitas TPB dan KITE untuk Dukung Pemulihan Ekonomi

Kamis, 30 Desember 2021 – 13:09 WIB
Bea Cukai Beri Fasilitas TPB dan KITE untuk Dukung Pemulihan Ekonomi - JPNN.COM
Ada 14 permohonan izin fasilitas TPB dan KITE yang diajukan 13 perusahaan ke Kanwil Bea Cukai Banten selama 2021. Foto: Humas Bea Cukai

"Kami juga aktif memberikan asistensi kepada para penerima fasilitas kawasan berikat sehingga pada 2021 jumlah penerima kawasan berikat mandiri bertumbuh," jelas Kepala Kanwil Bea Cukai Banten, Rahmat Subagio.

Asistensi juga dilakukan kepada para pelaku industri kecil dan menengah (IKM).

Jadi, ada dua penerima KITE IKM tahun ini.

"Fasilitas ini diharapkan memberikan kemudahan bagi para pengusaha yang menjalankan bisnisnya di tengah pandemi Covid-19,'' ucap Rahmat.

Dia menyampaikan pentingnya dukungan fasilitas kepabeanan untuk perusahaan dalam bertahan dan meningkatkan produktivitasnya.

“Pemberian fasilitas dan perizinan merupakan bukti komitmen Kanwil Bea Cukai Banten dalam mendukung PEN,'' ujar Rahmat. 

Hal ini dapat dilihat dari capaian penerimaan sampai 26 Desember 2021.

Bea Cukai Banten berhasil mencapai penerimaan Rp 4,3 triliun dari target Rp 3,2 triliun. (mrk/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Bea Cukai Banten terus menambah penerima fasilitas kepabeanan pada 2021 untuk mendukung pemulihan ekonomi nasional

Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close