Bea Cukai Gencarkan Asistensi Pengguna Jasa untuk Pacu Pertumbuhan Ekonomi
Selain itu, Bea Cukai juga kerap melakukan asistensi ke perusahaan terkait fasilitas kawasan berikat. Salah satunya ialah PT Meiloon Technology Indonesia.
Perusahaan asal Taiwan itu rencananya akan memproduksi speaker dan digadang-gadang akan menyerap ribuan tenaga kerja.
Pada asistensi tersebut, Bea Cukai Purwakarta memaparkan tentang gambaran umum kawasan berikat, hak dan kewajiban sebagai perusahaan penerima fasilitas kawasan berikat, hingga kemudahan yang didapatkan perusahaan.
Firman berharap kegiatan itu bisa memberikan pemahaman kepada perusahaan terkait fasilitas kawasan berikat yang nantinya meningkatkan investasi dan devisa negara.
"Dengan begitu membuka banyak lapangan pekerjaan, sehingga dapat meningkatkan perekonomian bangsa,” harap Firman.
Selanjutnya, Bea Cukai Merak melakukan kegiatan asistensi terhadap 18 perusahaan kawasan berikat di bawah wilayah kerjanya.
Dalam asistensi yang digelar secara virtual itu disampaikan beberapa hal yang menjadi atensi bagi perusahaan untuk dapat dilakukan perbaikan.
“Asistensi ini diharapkan akan semakin meningkatkan kinerja perusahaan serta memberikan kemudahan bagi dunia industri dalam menjalankan usahanya,” pungkas Firman. (mrk/jpnn)