Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bea Cukai Jambi Siap Bantu Sukseskan Desa Ekspor UMKM Nipah Panjang

Jumat, 11 Agustus 2023 – 23:43 WIB
Bea Cukai Jambi Siap Bantu Sukseskan Desa Ekspor UMKM Nipah Panjang - JPNN.COM
Pencanangan Desa Ekspor UMKM Nipah Panjang yang diinisiasi Bea Cukai Jambi dan Pemkab Tanjung Jabung Timur. Foto: Dokumentasi Humas Bea Cukai

jpnn.com, TANJUNG JABUNG TIMUR - Bea Cukai Jambi dan Pemkab Tanjung Jabung Timur menginisiasi pencanangan Desa Ekspor UMKM Nipah Panjang.

Pencanangan ini juga menjadi wujud nyata upaya Bea Cukai dalam memberdayakan UMKM di Jambi melalui program Klinik Ekspor dan hasil optimalisasi Sekber Kemenkeu.

"Pada 8 Agustus 2023 kami telah mencanangkan pendirian desa ekspor di Nipah Panjang, Tanjung Jabung Timur, Jambi," kata Kepala Kantor Bea Cukai Jambi Wijang Abdillah melalui keterangan, Jumat (11/8).

Bea Cukai Jambi Siap Bantu Sukseskan Desa Ekspor UMKM Nipah Panjang

Lebih lanjut Wijang menyampaikan kegiatan tersebut dilakukan melalui penandatanganan memorandum of understanding (MoU) antarinstansi terkait untuk mempercepat keberhasilan dari desa ekspor UMKM Nipah Panjang.

"Pencanangan ini merupakan bentuk sinergi Kemenkeu Jambi, kementrian lembaga terkait, dan pemerintah daerah dalam upaya pengembangan dan pemberdayaan UMKM yang berorientasi ekspor," tegasnya.

Pencanangan tersebut merupakan program lanjutan ekspor perdana yang telah berhasil dilaksanakan oleh petani kelapa di Nipah Panjang.

Sebelumnya, penjualan masih dilakukan di dalam negeri, belum ada ekspor dari Nipah Panjang.

Kepala Kantor Bea Cukai Jambi Wijang Abdillah menyampaikan kesiapan instansi yang dipimpinnya menyukseskan Desa Ekspor UMKM Nipah Panjang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News