Beda Kasus, Beda Fasilitas
Senin, 21 September 2009 – 04:41 WIB
Semakin siang, semakin banyak pengunjung yang datang. Pintu pengunjung dibuka. Mereka pun sabar, mengantre untuk mendapatkan nomer pas masuk. Alahasil, aula besar yang biasa dipergunakan bercengkerama antara napi dan kerabatnya pun penuh. Sebagian terpaksa berdiri, karena tidak kebagian kursi.
Total tahanan mencapai 1.465 orang, 1.147 diantaranya adalah narapidana. Terdiri dari 71 napi, 7 tahanan kasus korupsi. 531 napi, 517 tahanan kasus narkotika, 14 napi, 2 tahanan kasus terosisme. Untuk kasus pembunuhan 30 narapidana, 15 tahanan. Masing-masing keluarga diberi kesempatan menjenguk selama 15-20 menit. Sebelumnya mereka menyerahkan surat jenguk kepada petugas untuk mendapatkan nomor meja.
Waktu singkat yang diberikan, dihabiskan dengan cara yang berbeda-beda. Tak semua bungkusan yang dibawa dinikmati di atas meja. Ada yang memilih untuk menyimpan makanan untuk nanti dan menghabiskan waktu untuk sekadar berbincang saja. Ada yang terus memeluk anaknya sambil berbincang.