Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Begini Kesaksian Pamdal Kejagung saat Gedung Terbakar, Sempat Merekam Peristiwa itu

Rabu, 17 Februari 2021 – 06:33 WIB
Begini Kesaksian Pamdal Kejagung saat Gedung Terbakar, Sempat Merekam Peristiwa itu - JPNN.COM
Jaksa Penuntut Umum saat hadir dalam sidang lanjutan kasus kebakaran gedung utama Kejagung di PN Jaksel, Selasa (16/2) sore. Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan menggelar sidang lanjutan kasus kebakaran Gedung Utama Kejaksaan Agung, Selasa (16/2).

Adapun, sidang beragendakan mendengarkan saksi dari Jaksa Penuntut Umum (JPU) itu digelar mulai pukul 18.00 WIB.

JPU mengadirkan tiga orang saksi dalam persidangan salah satunya Rifky Ferdi Langi selaku pengamanan dalam (pamdal) Kejagung.

Dalam persidangan,  Rifky mengaku sempat merekam kejadian awal kebakaran di lantai 6. Mulanya, Rifky yang bertugas menjaga saat itu mendapatkan laporan adanya kebakaran.

Dia pun lantas memeriksa titik munculnya asap di lantai 6 gedung utama.

"Ketika mendapatkan kejadian kebakaran apa yang Saudara lakukan?" tanya jaksa dalam sidang Selasa.

"Saya ke sana, ke lantai 6, naik lift," jawab Rifky.

Dia menyebut, kejadian itu berlangsung pukul 17.30 WIB. Dia mengaku hendak menuju titik api di lantai 6 tetapi tidak bisa masuk lewat pintu sehingga harus memanggil teknisi piket.

Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menggelar sidang lanjutan kasus kebakaran Gedung Utama Kejaksaan Agung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close