Begini Kronologis Pembunuhan Pasutri Benhil
Rabu, 13 September 2017 – 19:34 WIB
Usai mengeksekusi pasutri tersebut, ketiganya lantas menyisir rumah korban.
Mereka menemukan 15 jam tangan, sejumlah emas, beberapa laptop, dan buku rekening.
"Kemudian mayat korban dimasukkan dalam mobil Altis lalu melarikan diri. Mobil ini diarahkan ke Pekalongan dan mayat disimpan di dalam bagasi. Mayat ditinggalkan di Pekalongan," jelas dia.
Mereka meninggalkan mayat korban di Pekalongan karena pasutri tersebut berasal dari sana.
Namun, pelaku berubah pikiran dan mengambil mayat keduanya kembali.
"Pelaku membawa korban dalam bagasi dan membawa korban ke Purbalingga dan meninggalkan di sungai," jelas dia. (Mg4/jpnn)