Begini Pengakuan Alffy Rev Setelah Diperiksa Soal Uang dari Doni Salmanan
jpnn.com, JAKARTA - YouTuber Alffy Rev telah selesai dimintai keterangan oleh penyidik Bareskrim Polri terkait kasus Doni Salmanan.
Dia diperiksa selama 4,5 jam hingga akhirnya keluar dari gedung Bareskrim Polri sekitar pukul 15.00 WIB.
Seusai diperiksa, Alffy Rev mengatakan dirinya hanya menceritakan awal mula Doni Salmanan memberi bantuan dana dalam pengerjaan proyek Wonderland Indonesia.
"Saya santai sih, benar-benar menceritakan apa yang terjadi, bagaimana Wonderland Indonesia bisa didukung oleh Doni dan lain lain," kata Alffy Rev di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Kamis (24/3).
Namun, Alffy Rev enggan menjelaskan lebih jauh soal pertanyaan penyidik selama pemeriksaan.
Dia menyarankan awak media agar menanyakan perihal tersebut kepada penyidik.
YouTuber 26 tahun itu juga enggan membeberkan jumlah dana bantuan yang diberikan oleh Doni Salmanan.
Menurut Alffy Rev, jumlahnya ratusan juta rupiah, tetapi tidak mencapai Rp 500 juta.