Bekasi Jadi Penutup Peluncuran e-Warong KUBE PKH 2016
Dia mengingatkan, agar kondisi itu tak membuat pengelola warung khawatir. Ini menurutnya adalah langkah pemerintah yang diperuntukan bagi masyarakat kurang mampu dengan memberikan keringanan harga.
"Kalo kita tidak dapat menambahakan pendapatan masyarakat kurang mampu, setidaknya kita dapat mengurangi pengeluaran masyarakat dengan keringanan biaya berbelanja bahan pangan di e-warong." Jelas Khofifah disambut tepuk tangan para penerima manfaat.
Sementara itu, wakil walikota bekasi Akhmad Syaikhu menyampaikan apresiasinya kepada kementerian sosial yang telah memberikan kepercayaannya menjadikan Kota Bekasi sebagai wilayah yang menerima program e-warong.
"Merupakan kehormatan bagi kami telah diberi kepercayaan untuk mensukseskan program E-Warong dari Kementerian Sosial," ujar wakil walikota.