Belanja Pemilu Picu Inflasi Maret
Kamis, 02 April 2009 – 14:29 WIB
Kelompok sandang juga mencatat kenaikan indeks cukup besar, yakni 1,02 persen. "Kelompok sandang itu bukan hanya kaus, tapi juga bendera-bendera yang permintaannya juga meningkat," ujar Rusman.
Selain dipicu musim kampanye pemilu, inflasi juga disumbang harga perhiasan emas yang terus meningkat. Selain itu, nilai tukar rupiah juga masih belum membaik selama Maret.