Belum Ada Usulan Penerbitan NIP untuk CPNS Baru
Senin, 08 Oktober 2012 – 04:46 WIB
Menurut Aris, jika usulan pemberkasan NIP segera dijalankan dia optimis akan tuntas sebelum akhir tahun. Tetapi jika pemberkasan ini terus berlarut-larut, maka keluarnya NIP bisa awal tahun depan.
Sebagaimana diketahui, tes CPNS dijalankan oleh 23 institusi pusat dan 24 institusi daerah (pemprov dan pemkot). Hasil pemindaian tes CPNS yang digelar 8 September lalu, sudah dijalankan 19 September lalu. Dalam penyerahan hasil pemindaian ini sempat diwarnai protes dari sejumlah institusi daerah, karena data yang belum lengkap. (wan)