Belum Pernah Naik Pesawat, Ditinggal Lion Air, Ngamuk di Bandara
Mendengar keluhan calon penumpang tersebut, duty manajer M. Syukur langsung memanggil perwakilan maskapai Lion Air ke ruang OIC. Di hadapan Syukur, petugas Maskapai Lion Air Fandi Ahmad membantah pihaknya sengaja meninggalkan kedua penumpang itu.
Menurutnya sebelum pesawat berangkat pihaknya sudah memanggil nama kedua penumpang itu agar memasuki pesawat. Namun hingga pesawat lepas landas kedua penumpang itu tidak datang ke gate hingga akhirnya pesawat berangkat.
“Pesawat lebih dulu transit ke Batam baru ke Bengkulu. Kita hanya memberikan kompensasi tiket untuk tujuan ke Batam sementara untuk tiket tujuan Bengkulu pihkanya tidak bisa menalangi. Kalau mau berangkat ke Batam, nanti pukul 12.25 WIB,” jelasnya.
Saat bersamaan, Syukur mengatakan masalah ini terjadi lantaran ada kesalahpahaman. Namun, pihaknya masih melakukan mediasi dengan pihak maskapai Lion Air.” Kita harapkan kedua belah pihak ada solusi yang baik,” jelasnya. (cr-1)