Bendera
Oleh: Dhimam Abror Djuraidjpnn.com - Kupertahankan kau demi kehormatan bangsa
Kupertahankan kau demi tumpah darah
Semua pahlawan-pahlawanku
Merah putih teruslah kau berkibar
Merah putih teruslah kau berkibar
Ku akan selalu menjagamu
Lagu ‘’Bendera’’ dari grup band Cokelat itu biasanya banyak dinyanyikan oleh anak-anak generasi milenial di saat perayaan kemerdekaan Agustus.
Tidak seperti biasanya, tahun ini pemerintah mengeluarkan imbauan agar masyarakat mengibarkan bendera Merah Putih sebulan penuh selama Agustus.
Biasanya, bendera dinaikkan beberapa hari sebelum dan sesudah 17 agustus. Namun, kali ini, Merah Putih diharapkan bisa berkibar selama sebulan penuh.
Ketika Indonesia dalam kondisi penuh keprihatinan seperti sekarang, banyak bendera putih dikibarkan tanda menyerah.
Di Surabaya, Jakarta, Jogjakarta, sampai ke kota kecil seperti Garut, banyak orang mengibarkan bendera putih tanda menyerah.
Kalau pemerintah masih meneruskan PPKM dengan nama baru apa pun, bendera putih akan makin banyak berkibar di mana-mana. Bahkan, di medsos sudah mulai banyak yang mengibarkan bendera hitam sambil menyindir kapan Presiden Jokowi mundur.
Gerakan bendera putih mulai muncul di Malaysia sejak diberlakukannya lockdown beberapa minggu terakhir.