Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Benny Saputra dan Wawan Kadri Harumkan Nama Indonesia di Balapan Rimba Raid 2023 Malaysia

Senin, 04 September 2023 – 21:32 WIB
Benny Saputra dan Wawan Kadri Harumkan Nama Indonesia di Balapan Rimba Raid 2023 Malaysia - JPNN.COM
Dua pembalap dari tim Sparta Adventure Indonesia berhasil naik podium untuk pertama kalinya mengharumkan nama Indonesia. Kedua pembalap tersebut adalah Benny Saputra dan Wawan Kadri. Foto: Dok tim Sparta Adventure Indonesia

Sebelum tampil di Rimba Raid 2023, Wawan juga berlaga di ajang Red Bull Romaniacs Enduro Championship di Sibiu, Rumania, pada Juli 2023 lalu. Sementara Benny juga melakukan persiapan dengan berlatih fisik hingga menjajal beberapa trek ekstrem di tanah air.

Dimas menyatakan, selain Wawan dan Benny, tim Garuda Rimba Raid juga membawa lima pembalap lainnya. Dhanny Khadarusman,Tajul Arifin, Iskandar Sudirman dan Nanang Surya Fajar yang memakai motor Honda CRF250 rally juga berhasil menuntaskan balapan hingga garis finish. Sementara Taofic Arifin gagal menuntaskan balapan karena masalah motor.

"Memang tidak mudah balapan di jalur ekstrem melintasi hutan, sungai, tanah hingga pasir lebih dari 200 kilometer ini. Banyak juga pembalap dari negara lain yang gagal dan hampir semuanya karena motornya bermasalah di tengah hutan," jelas Dimas.

Dimas menyebutkan pada ajang Rimba Raid 2024 nanti, timnya akan mempersiapkan para pembalap dengan lebih baik lagi. Apalagi ia sudah memiliki pengalaman pada tahun ini. Dimas juga berharap panitia Rimba Raid memperbaiki berbagai kekurangan yang terjadi tahun ini.(dkk/jpnn)

Indonesia meraih hasil positif pada ajang balapan reli motor Rimba Raid 2023 yang berlangsung di Taman Negara Jerantut, Pahang, Malaysia pada 2-3 September.

Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close