Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Benny Wenda Deklarasikan Diri sebagai Presiden, Irwan Fecho Pengin Jokowi Cepat Bereaksi

Kamis, 03 Desember 2020 – 12:25 WIB
Benny Wenda Deklarasikan Diri sebagai Presiden, Irwan Fecho Pengin Jokowi Cepat Bereaksi - JPNN.COM
Wasekjen DPP Demokrat DPR Irwan Fecho. Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN.com

Legislator asal Kalimantan Timur ini juga mendorong pemerintah terus menghadirkan pemerataan dan percepatan pembangunan di Papua Barat dan Papua.

"Kemajuan dan kesejahteraan yang berkeadilan di tanah air merupakan jalan persatuan bangsa ini. Itulah sejatinya perwujudan dari nilai-nilai Pancasila," pungkas Irwan.

Sebelumnya pihak Mabes Polri menganggap pernyataan Benny Wenda soal pembentukan Pemerintahan Sementara Papua Barat sebagai upaya provokasi dan propaganda.

"Itu salah satu bentuk provokasi, bentuk propaganda. Sampai hari ini di Papua, situasi kamtibmas aman kondusif," kata Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Awi Setiyono, di Kantor Bareskrim Jakarta, Rabu (2/12).

Awi menyebutkan, keberadaan Benny di Inggris tidak memungkinkan bagi dia untuk bisa mengumumkan deklarasi kemerdekaan.

"Di Papua 1 Desember 2020, situasi pemerintahan berjalan dengan lancar, tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan," ucap Awi.

Karena itu, Brigjen Awi mengingatkan seluruh masyarakat khususnya di Papua dan Papua Barat agar tidak terprovokasi dengan pernyataan Benny Wenda.

Sebab, kata Awi, kedua provinsi di ujung timur Indonesia itu sah menjadi bagian dari NKRI.(fat/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Irwan Fecho menyayangkan Presiden Jokowi belum merespons ulah Benny Wenda mendeklarasikan pemerintahan sementara Papua Barat.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close