Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bentuk Protes, Snapchat Hapus Akun Trump di Bagian Promosi

Kamis, 04 Juni 2020 – 21:56 WIB
Bentuk Protes, Snapchat Hapus Akun Trump di Bagian Promosi - JPNN.COM
Ilustrasi aplikasi Snapchat. Foto: i-Stock

Twitter memicu kehebohan pekan lalu dengan memberikan label cek fakta pada beberapa cuitan Trump yang disebut melanggar aturan tentang misinformasi dan melazimkan kekerasan, termasuk cuitan yang menggunakan frasa yang dinilai rasial "ketika penjarahan dimulai, penembakan dimulai."

Sementara itu, Facebook menolak untuk mengambil tindakan apapun pada unggahan yang sama, yang memicu protes karyawan pada Senin (1/6).

Snap tidak merinci komentar Trump mana yang dianggap menghasut, tetapi CEO Evan Spiegel mengatakan kepada stafnya dalam sebuah memo pada Minggu (31/5), bahwa dia akan "melakukan pembicaraan" pada konten yang memecah belah dan "kekerasan rasial dan ketidakadilan di Amerika."

Dia menegaskan bahwa bagian Discover adalah "platform kurasi, tempat kami memutuskan apa yang kami promosikan."

Snap mengatakan keputusannya untuk menghapus konten presiden dari Discover, dibuat pada akhir pekan. (ant/jpnn)

Snapchat mengatakan tidak akan lagi mempromosikan akun Presiden AS Donald Trump di bagian promosi yang dikuratori, Discover Snapchat.

Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close