Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bercita-cita Menjadi Anggota TNI, Sugimin dan Dwi Mendaftar Komcad

Sabtu, 26 Maret 2022 – 10:50 WIB
Bercita-cita Menjadi Anggota TNI, Sugimin dan Dwi Mendaftar Komcad - JPNN.COM
Para pendaftar seleksi Komcad sedang mendapat arahan dari personel Kodim 0904 Paser di Makodim. ANTARA/R. Wartono

jpnn.com, PASER - Puluhan warga Kabupaten Paser, Kalimantan Timur, sudah mendaftar menjadi anggota Komponen Cadangan (Komcad) di Komando Distrik Militer (Kodim) 0904/Paser. 

Salah satu pendaftar Komcad di Kodim 0902/Paser ialah Dwi (22). 

Warga Modang, Kecamatan Kuaro, Kabupaten Paser, ini menyampaikan alasannya mendaftar sebagai anggota Komcad.

Dia bercita-cita menjadi anggota TNI, tetapi tidak lolos seleksi.

"Tahun kemarin saya ikut seleksi bintara TNI, tetapi gagal pada persyaratan administrasi," tuturnya.

Selain Dwi, ada pula Sugimin (34). 

Dia pun turut mendaftar sebagai Komcad di Kodim 0904/Paser. 

Sugimin yang sehari-hari bekerja sebagai petani sawit itu mengatakan motivasinya mendaftar karena sejak kecil memang bercita-cita menjadi tentara.

Warga antusias mendaftar sebagai anggota Komponen Cadangan (Komcad) di Kodim 0904/Paser. Ini salah satu alasannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News