Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Berhenti Jadi Wakil Bupati Garut, Dicky Chandra Kembali ke Panggung Hiburan

Mulai Nol Lagi, Main OVJ Dibayar Rp 2 Juta

Rabu, 14 Desember 2011 – 09:07 WIB
Berhenti Jadi Wakil Bupati Garut, Dicky Chandra Kembali ke Panggung Hiburan - JPNN.COM
Dicky Candra dengan sejumlah anak didiknya (d' garuters) bernyanyi bersama di rumahnya di Perumahan Duta Mekarsari, Cileungsi, Selasa (13/12). Foto: Dwi Susanto/ Radar Bogor/JPNN
Seusai menyanyikan beberapa lagu dan berbincang-bincang dengan personel D Garuters, ayah empat anak kelahiran Tasikmalaya, 12 Mei 1974, tersebut melayani pertanyaan Radar Bogor (Jawa Pos Group). Dicky mengungkapkan, setelah keputusan Mendagri terkait pemberhentian dirinya secara hormat sebagai wakil bupati turun, dia harus merangkak lagi mulai awal di panggung hiburan.

Bahkan, Dicky berterus terang mengaku, ketika bermain di Opera van Java (OVJ) bersama Sule, Andre, Parto, Aziz Gagap, dan Nunung di salah satu stasiun televisi swasta, dirinya hanya dibayar Rp 2 juta.

"Setelah mengundurkan diri, ya saya sudah memastikan dunia hiburan adalah satu-satunya rumah. Toh, saya memang tidak bisa berdagang atau yang lain. Ya sudah, menjadi MC dan kembali menjadi komedian di televisi. Itu jalan hidup saya saat ini," tegasnya.

"Bahkan, satu kali tampil dalam acara komedi bersama Sule, saya diberi honor Rp 2 juta per episode. Walaupun dibayarnya telat, yang penting halal," sambung Dicky.

MENJADI wakil bupati tak membuat Dicky Chandra bahagia. Kini setelah resmi mengundurkan diri, dia kembali ke panggung hiburan, dunia yang telah membesarkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close