Berita Duka, Andini Ayuningtyas Meninggal Dunia Secara Tak Wajar
Setelah dilakukan visum, jenazah Andini Ayuningtyas, dibawa pulang ke rumah duka di Desa Ngawi Purba. Andini diduga menjadi korban penganiayaan, oleh salah satu orang tuanya.
Dari informasi warga sekitar, Muhamad Juniarto menikahi Dwi Rahayu yang berstatus janda beranak tiga. Mereka tinggal di Desa Tawun Kecamatan Kasreman, di rumah Dwi Rahayu.
Mereka tinggal agak jauh dari rumah keluarga karena pernikahan tersebut ditentang oleh keluarga Muhamad Juniarto.
"Sebelum mengunjungi rumah orang tuanya, Muhamad Juniarto terlibat pertengkaran dengan Dwi Rahayu, istrinya," tambah Eko.
Kasus Andini Ayuningtyas meninggal dunia tak wajar ini ditangani oleh Satreskrim Polres Ngawi dan Polsek Ngawi Kota. Kedua orang tua bayi, dibawa ke polsek kota untuk dimintai keterangan. (pul/pojokpitu/jpnn)