Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Berita Terbaru Korban KM Sinar Bangun Bertambah jadi 4 Orang

Rabu, 20 Juni 2018 – 22:56 WIB
Berita Terbaru Korban KM Sinar Bangun Bertambah jadi 4 Orang - JPNN.COM
Ilustrasi proses evakuasi korban tenggelamnya KM Sinar Bangun di Danau Toba. (Foto: BNPB/jpnn)

jpnn.com, DANAU TOBA - Jumlah korban tewas dalam insiden Kapal Motor (KM) Sinar Bangun tenggelam di perairan Danau Toba bertambah. Sebelumnya hanya satu orang, namun hari ini (20/6) menjadi empat karena petugas baru saja menemukan tiga korban tewas.

Kabagpensat Divhumas Polri Kombes Yusri Yunus mengatakan, ketiga korban berjenis kelamin perempuan.

"Satu jenazah sudah diidentifikasi tim Disaster Victim Identificasion (DVI) Polda Sumut, atas nama Fitriani, perempuan, warga Binjai, Sumut,” kata dia dalam keterangannya.

Korban kini telah diserahkan ke pihak keluarga untuk dilakukan proses pemakaman.

Yusri menuturkan, jenazah tersebut ditemukan warga di pinggir Danau Toba, tepatnya di Desa Tambun Raya, Kabupaten Samosir. Jenazah ditemukan sekitar pukul 07.00 WIB.

Beberapa jam kemudian, warga menemukan jenazah kedua di Desa Sipolha Kabupaten Samosir. Sedangkan jenazah ketiga ditemukan pukul 14.00 WIB. Namun lokasi penemuan jenazah belum diketahui. Identitas kedua jenazah belum diketahui.

Mantan Kabid Humas Polda Jawa Barat ini menerangkan, kedua korban yang belum diketahui identitasnya langsung dibawa ke RSU Rondahaim Saragih, Pematang Raya, Kabupaten Simalungun.

Sebelumnya kapal tenggelam di Danau Toba, Senin (18/6) sore. Jumlah korban masih simpang siur karena kapal tak memiliki manifes.

Jumlah korban tewas dalam insiden Kapal Motor (KM) Sinar Bangun tenggelam di perairan Danau Toba bertambah lebih dari satu orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News