Berkampanye Bareng Jokowi, Kiai Ma'ruf Baca Doa Lagi
jpnn.com, KARAWANG - Calon Wakil Presiden (Cawapres) 01 KH Ma'ruf Amin kembali membacakan doa saat kampanye Joko Widodo (Jokowi). Dalam kampanye di Stadion Singaperbangsa, Karawang, Jawa Barat, Selasa (9/4), Abah -panggilan akrab Kiai Ma’ruf- bermunajat setelah Jokowi berorasi.
Sebelum bermunajat, Abah Ma'ruf terlebih dahulu meyakinkan puluhan ribu pendukungnya yang hadir dalam kampanye itu untuk bekerja keras mencapai target kemenangan yang diinginkan Jokowi.
"Saya mau baca doa, tetapi saya mau tanya dulu. Sanggup menang 60 persen? Yakin? Pasti? Janji?” ujar Kiai Ma’ruf.
Baca juga:
Pilpres Kian Dekat, Abah Ma'ruf: Gas Pol
Munajat Abah dalam Kampanye Jokowi di Kota Tangerang
Pertanyaan Kiai Ma’ruf langsung disambut dengan suara kor ribuan pendukungnya. “Alhamdulillah," ucap Abah.
Selanjutnya, mantan rais am Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) itu tak langsung memanjatkan doa. Sebab, Kiai Ma’ruf mengajak pendukungnya menyanyikan lagu Garuda Di Dadaku yang liriknya telah diubah.