Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Besar di Panti, Belajar Bola di Jalanan

Sabtu, 14 Agustus 2010 – 06:38 WIB
Besar di Panti, Belajar Bola di Jalanan - JPNN.COM
HANDAL - Aksi Bebe (kanan), pemain yang sebelum ditarik Manchester United konon juga diincar serius oleh Real Madrid. Foto: Dailymail.co.uk.
Atas kondisi itu pula, Bebe tidak bisa menyalurkan bakatnya di klub junior. Jalanan di Portugal-lah yang menjadi arena mengasah bakat pemain yang mencetak 40 gol dalam enam laga di festival sepak bola jalanan di Bosnia tahun lalu itu. Kendati belajar bola di jalanan, Bebe memiliki keistimewaan tersendiri.

Sekalipun memiliki postur tinggi (190 cm), Bebe memiliki kecepatan sebagai winger maupun penyerang sayap. "Dia juga jago dalam bola udara. Dia adalah buah dari sepak bola jalanan yang memiliki kreativitas alami dan petarung di lapangan. Klub yang mendapatkannya bakal beruntung," kata Jorge Paixao, pelatih Estrela Amadora.

Sekalipun sudah meminjamkan Danny Welbeck ke Sunderland, United masih memiliki enam winger di skuad utama. Antara lain Antonio Valencia, Park Ji-sung, Ryan Giggs, Nani, Gabriel Obertan, dan Tom Cleverly. Meski begitu, Chief Executive United David Gill memastikan bahwa Bebe tidak akan dipinjamkan ke klub lain.

"Saya pikir dia akan mendapatkan manfaat dari hari ke hari dibawah polesan pelatih terbaik dunia (Sir Alex Ferguson, pelatih United, Red). Dia akan bersama kami musim ini," jelas Gill di MUTV Online.

Manchester United tiba-tiba merogok kocek GBP 7,4 juta atau hampir Rp 104 miliar untuk anak ingusan Portugal bernama Tiago Manuel Dias Correia alias

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close