Betapa Senangnya Pak Ganjar Menerima Kedatangan Nasida Ria
jpnn.com, SEMARANG - Masih ingat dengan Nasida Ria? Group kasidah legendaris asal Kota Semarang yang puluhan tahun malang melintang di dunia industri musik tanah air itu ternyata masih eksis sampai saat ini.
Buktinya, di usianya yang menginjak 45 tahun, group kasidah yang digawangi Afuwah (vokalis dan gendang), Nazla (vokalis), Hamidah (suling), Nadhiroh dan Nur Hayati (biola), Nur Jannah (biola dan vokal), Sofiyatun dan Siti Romnah (keyboard), Rien Jamain (bass dan tamborin), Ana (bass), Titik Mukaromah dan Towiyah (gitar) ini masih aktif menciptakan lagu.
Bahkan saat pandemi ini, Nasida Ria berhasil menelurkan album berjudul 45 Tahun Berkarya dengan tujuh lagu baru dan lagu andalannya bertajuk 'Kebaikan Tanpa Sekat'.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjadi orang pertama yang mendapatkan album baru itu. Pada Kamis (17/12), personel group Nasida Ria menyambangi rumah Ganjar untuk bersilaturahmi dan menyerahkan album secara langsung.
"Saya kedatangan tamu istimewa hari ini. Kalau anda tahu, mereka adalah the legend of kasidah. Yah, Nasida Ria, mereka-mereka inilah orangnya," kata Ganjar.
Ganjar begitu bungah menerima kunjungan perempuan-perempuan cantik ke rumahnya itu. Tak hanya berbincang bersama, Ganjar juga mengajak para punggawa Nasida Ria berkeliling ke berbagai ruangan untuk mengenalkan seperti apa rumah dinas peninggalan Belanda itu.
Usai acara, Ganjar pun mengajak personel Nasida Ria ngevlog bareng dan menyanyikan lagu-lagu terkenal zaman dulu.
Lagu Kota Santri dan Perdamaian menjadi lagu yang dinyanyikan Ganjar bersama Nasida Ria. Suara merdu punggawa Nasida Ria dan Ganjar pun menggema di kediamannya itu.