Biaya Haji Bisa Turun Lagi
DPR-Pemerintah Sepakat Turunkan Komponen Biaya PenerbanganSenin, 14 Juni 2010 – 20:41 WIB
Senada dengan Abdul Karding, Menteri Agama Suryadharma Ali menyatakan, pemerintah akan membuka kemungkinan maskapai penerbangan selain Garuda untuk bisa ikut berpartisipasi dalam penyelenggaraan ibadah haji. “Ya itu semuanya terbuka. Tadi (dalam rapat) juga ditanyakan. Tapi ini harus dipertimbangkan secara matang. Kalau selama ini kan sudah bekerjasama dengan Garuda, jadi tahu kelebihan dan kekurangannya,” ujar Suryadharma.
Menurut menteri yang juga politisi PPP itu, yang perlu diingat adalah sudah adanya kesamaan semangat antara DPR dan Pemerintah dalam hal upaya menurunkan BPIH. Suryadharma mengakui, salah satu pokok alotnya pembicaraan mengenai BPIH memang terkait komponen biaya penerbangan.
“Saya ingin menyampaikan satu hal, bahwa ada semangat yang sama antara pemerintah dengan DPR, yaitu turunnya biaya pergi haji dan meningkatnya kualitas pelayanan. Itu prinsip dasar yang kita ketemu,” terangnya.(wdi/jpnn)