Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bicara Bonus Demografi 2025, Bamsoet Membandingkan dengan Brasil

Rabu, 12 Januari 2022 – 08:24 WIB
Bicara Bonus Demografi 2025, Bamsoet Membandingkan dengan Brasil - JPNN.COM
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo saat kegiatan Sosialisasi 4 Pilar dan Catatan Awal Tahun bersama Kelompok Cipayung di Gedung Nusantara V, Kompleks MPR/DPR/DPD RI, Jakarta Selasa (11/1). Foto: Mercurius Thomos Mone/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengatakan pada 2045 tepatnya 23 tahun dari sekarang Indonesia akan berulang tahun ke-100 atau genap satu abad.

Menurut Bamsoet pada tahun tersebut Indonesia akan menikmati bonus demografi di mana angka usia produktif akan melonjak 60 - 70 persen dibandingkan dengan negara lain.

"Kita tidak boleh gagal seperti Brasil yang tidak mampu memanfaatkan bonus demografi," kata Bamsoet dalam kegiatan Sosialisasi 4 Pilar dan Catatan Awal Tahun bersama Kelompok Cipayung di Ruang Delegasi MPR, Gedung Nusantara V, Kompleks MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Selasa (11/1).

Bamsoet menilai Indonesia perlu melihat dan meniru keberhasilan negara-negara yang mampu memanfaatkan penduduk usia produktif dengan maksimal.

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengatakan pada 2045 tepatnya 23 tahun dari sekarang Indonesia akan merayakan ulang tahunnya ke-100.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close