Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

BIN Cegah Penyebaran Covid-19 di Zona Merah dengan Swab Antigen Massal

Selasa, 16 Februari 2021 – 18:25 WIB
BIN Cegah Penyebaran Covid-19 di Zona Merah dengan Swab Antigen Massal - JPNN.COM
Kordinator Lapangan Mobile Laboratorium Covid-19 BIN Kolonel Inf. Budi Santoso. Foto: Humas BIN

jpnn.com, BOGOR - Badan Intelijen Negara ( BIN) terus membantu Pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Kali ini, BIN menggelar swab test atau tes usap massal kepada warga di Terminal Bojong Gede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (16/2).

Kordinator Lapangan Mobile Laboratorium Covid-19 BIN Kolonel Inf. Budi Santoso mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk mempercepat penanganan Covid-19 sesuai arahan Kepala BIN Jenderal (purn) Budi Gunawan.

"Kami melaksanakan tes cepat antigen dan tes usap PCR sebagaimana arahan dari pimpinan kami untuk melaksanakan kegiatan di sini," kata Budi dalam keterangannya.

Kegiatan ini dimulai sejak pagi, warga sekitar termasuk pedagang pasar, sopir angkutan umum dan pegawai kantor pemerintahan Kabupaten Bogor mulai berdatangan menuju lokasi kegiatan dilakukan.

Menerapkan standar protokol kesehatan, mereka duduk di bangku yang telah disiapkan sambil menunggu panggilan petugas medical intelligen.

Budi menjelaskan, langkah tes yang diinisiasi oleh medical inteligen BIN melalui tes cepat dan tes usap tersebut tidak akan berarti apabila masyarakat tidak patuh serta menjalankan protokol kesehatan sebagaimana yang dianjurkan oleh pemerintah.

"Kunci utama untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 ialah disiplin menerapkan protokol kesehatan," lanjutnya.

BIN menggelar swab test atau tes usap massal kepada warga guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News