Biopik Chrisye Ungkap Sisi Lain Sang Penyanyi Legendaris
Rabu, 06 Desember 2017 – 17:26 WIB
Menampilkan kisah musisi yang telah mengeluarkan 13 album (satu album di antaranya bersama band Guruh Gipsy), film itu juga bakal dihiasi lagu-lagu populer Chrisye. Misalnya, Aku Cinta Dia (1985) serta Ketika Tangan dan Kaki Berkata (1997).
Rizal juga berhasil menghadirkan nuansa nostalgia lewat tata ruang dan busana yang sesuai dengan zamannya. Mulai era 70-an, 80-an, hingga 90-an. Penonton dibuat seolah melewati lorong waktu.
Hanyut terbawa suasana. Akting Vino pun begitu apik. Gaya bicara, senyum kaku, dansa patah-patah, hingga caranya memegang rokok sangat mirip dengan Chrisye. (len/c14/na)