Bisnis Kuliner Perlu Pemetaan
“Harus diproteksi, memberikan mereka kesempatan untuk tumbuh. Kita bina, kita berdayakan, kita proteksi mereka, sudah tumbuh besar baru dilepas. Dengan begitu kesenjangan akan mengecil,” kata Hary.
Kebijakan atau regulasi yang memberikan perlakukan khusus kepada UMKM itulah salah satu yang diperjuangkan Partai Perindo di parlemen nanti.
“Saya menyambut baik dukungan masyarakat. Percayalah, Partai Perindo berjuang untuk masyarakat. Kami ingin melihat Indonesia seperti luar negeri, masyarakatnya mapan. Kita ingin lihat Indonesia itu maju,” kata Hary.
Dia menegaskan Indonesia bisa maju kalau masyarakat bisa naik kelas, yang di bawah ke tengah, yang tengah di atas.
Rakyat kecil tidak bisa dibiarkan berjuang sendirian, mereka perlu dibantu, dibina, diemong hingga akhirnya mapan.
“Saya akan bertanggung jawab. Masyarakat tidak akan kecewa memilih Partai Perindo. Partai Perindo berjuang untuk Indonesia, berjuang untuk masyarakat kecil, itu pasti,” pungkas Hary. (jos/jpnn)