Blatter Kecewa dengan Sikap FA
Karena Abstain di Pemilihan Presiden FIFASabtu, 21 Mei 2011 – 17:17 WIB
Suap yang dilakukan Qatar mencuat dari pemberitaan koran Inggris Sunday Times mengacu penuturan salah satu anggota executive committee (exco) FIFA yang namanya dirahasiakan. Dikatakannya, dua anggota exco FIFA Issa Hayatou dan Jacques Anouma menerima uang USD 1,5 juta agar memberikan suaranya kepada Qatar.
Hayatou dan Anouma telah menyangkal. Namun, muncul wacana agar dilakukan pemilihan ulang tuan rumah Piala Dunia 2022. Blatter pun tidak menutup kemungkinan itu. "Jangan tanya saya ya atau tidak. Kami tengah mengupayakan koran yang memberitakannya untuk membawa bukti ke Zurich sehingga kami bisa melakukan investigasi," paparnya.
Blatter telah menugaskan sekretaris umum FIFA Jerome Valcke dan direktur legal Marco Villiger untuk melakukan investigasi. Tidak hanya sekadar suap. Dari pemberitaan Sunday Times, Blatter juga meminta dilakukan penyelidikan terkait tuduhan mantan chairman FA Lord Triesman kepada empat anggota exco FIFA yang disebutnya meminta uang untuk melicinkan calon bidding Piala Dunia 2018-2022.