Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bocah Tewas Disambar Petir Saat Bermain di Pos Ronda

Jumat, 09 Maret 2018 – 03:30 WIB
Bocah Tewas Disambar Petir Saat Bermain di Pos Ronda - JPNN.COM
Petir menyambar. Foto/ilustrasi: Daily Telegraph

jpnn.com, MUARABUNGO - Seorang anak bernama Hewa, 12, warga Kelurahan Manggis, Kecamatan Bathin III, Kabupaten Bungo, Jambi, meninggal dunia disambar petir, Selasa (6/3) sekitar pukul 18.30.

M Yanis, kakek korban mengatakan, kejadian bermula saat cucunya bermain bersama lima orang temannya di pos ronda yang berada tidak jauh dari rumahnya. Saat asik bermain, korban langsung disambar petir.

"Mereka main berenam, yang kena sambaran hanya Hewa dan Ian (13) Cucu Saya terpental sejauh dua meter lalu meninggal. Sementara Ian dilarikan ke rumah sakit akibat luka bakar," ucap Yanis, Rabu (7/3) sore.

Kepergian korban ini meninggalkan luka mendalam bagi keluarga korban serta taman sekolahnya. Korban dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum yang Kelurahan Manggis.

"Teman korban lainnya saat ini dalam keadaan shok. Karena teman korban melihat sendiri cucu saya disampar petir dan terpental. Saya berharap ini menjadi pelajaran buat kita semua, jika ada petir, sebaiknya kita berada di dalam rumah," ucapnya.

Sementara itu Raisah, ibu Ian saat dibincangi mengatakan, kabar itu didapatnya saat anaknya sudah berada di rumah sakit. Ian dilarikan ke rumah sakit oleh warga sekitar lokasi kejadian.

"Saya baru tahu setelah adak saya berada di rumah sakit. Ian sempat pingsan di rumah sakit. Tekanan darahnya sampai 70. Dua kali muntah. Kondisinya saat ini juga shok," ucap Raisah. (ptm)

Seorang anak bernama Hewa, 12, warga Kelurahan Manggis, Kecamatan Bathin III, Kabupaten Bungo, Jambi, meninggal dunia disambar petir, Selasa (6/3) .

Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close