Boediono Tak Mau Sekadar Pelengkap
Kamis, 24 Desember 2009 – 05:17 WIB
Boediono pun menambahkan, kantor Wapres merupakan pendukung dan elemen utama kantor Presiden. "Kantor saya juga mempunyai fungsi komunikasi dengan para gubernur, sehingga setiap masalah bisa dimonitor oleh pusat," ujar mantan Gubernur Bank Indonesia itu.
Lebih jauh, Boediono kemudian mengatakan, komunikasi antara pusat dan daerah merupakan kunci dalam pemerintahan ke depan. Penyelesaian masalah tidak boleh terlambat. Sebab, jika masalah itu terakumulasi, akan menjadi semakin rumit. "Semakin dini berkomunikasi, makin bisa menyelesaikan masalah. Itu adalah cara terbaik untuk mengelola keadaaan," tuturnya.