Boleh Berapa pun Asal Stabil
Oleh Dahlan Iskanjpnn.com - Sebenarnya harga dolar Amerika Serikat (USD) boleh berapa saja. Asal stabil. Agar pengusaha bisa melakukan bisnisnya. Bisa bertransaksi. Menggerakkan ekonomi.
Paling-paling kita malu: kok rupiah ini nolnya banyak sekali.
Dengan melonjaknya dolar sekarang ini pengusaha pilih waspada. Lihat-lihat: kapan stabilnya. Lalu bertransaksi.
Jangankan Rp 15.000/USD. Berapa pun gak masalah. Asal itu tadi: stabil.
Stabil tinggi tidak masalah. Stabil rendah tidak masalah.
Menunggu stabil itulah masalahnya. Berapa lama.
Kini perusahaan harus punya banyak skenario. Diperlukan asumsi-asumsi. Kira-kira dolar akan stabil di angka berapa. Dan kapan.
Beberapa asumsi tidak terlalu mengkhawatirkan. Bank-bank kita sudah jauh lebih kuat. Sejak ada krisis 1998. Lebih kuat lagi sejak krisis global 2008.