BP Migas Bangun Fasilitas Publik bagi Korban Gempa Jabar
Kamis, 15 September 2011 – 16:48 WIB
BANDUNG - Badan Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (BP Migas) bersama kontraktor kontrak kerja sama (KKKS) meresmikan sejumlah fasilitas pelayanan publik senilai Rp 4,62 miliar yang dibangun melalui program rehabilitasi dan rekonstruksi pascamusibah gempa bumi 2009 di Kecamatan Pengalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Peresmian fasilitas publik ini dilakukan oleh Wakil Kepala BP Migas, Hardiono bersama Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan di Pengalengan, Kamis (15/9). Menurut Hardiono, gempa berkekuatan 7,3 skala richter yang mengguncang Jawa Barat pada September 2009 lalu telah menimbulkan banyak korban jiwa dan kerusakan rumah penduduk maupun sarana pelayanan publik. Karenanya, BP Migas dan KKKS merespon musibah ini melalui partisipasi pembiayaan rehabilitasi dan pembangunan sarana publik yang rusak.
"Pembangunan fasilitas publik tersebut sudah rampung dan sudah mulai digunakan untuk melayani warga setempat. Kami sangat berbahagia karena walaupun nilainya tidak besar, tapi karena pekerjaan ini dilakukan dengan semangat kebersamaan melalui swakelola oleh masyarakat dalam wadah komite pembangunan, maka sumbangan dari kami dapat dilihat manfaatnya jauh lebih besar dari nilai bantuan yang dapat dirasakan oleh masyarakat,” ujar Hardiono melalui siaran persnya.
Dijelakannya pula, proyek-proyek yang termasuk dalam program bantuan ini adalah rehabilitasi pembangunan gedung SD Malabar Kecamatan Pengalengan senilai Rp 561,27 juta, pesantren Riyadlushorpiyyah Tasikmalaya senilai Rp 340,36 juta, gedung SMP Negeri 2 Pangandaran, Kabupaten Ciamis, senilai Rp 152,5 juta, serta gedung SMP Negeri 2 Langkaplancar di Kabupaten Ciamis senilai Rp 105 juta.
BANDUNG - Badan Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (BP Migas) bersama kontraktor kontrak kerja sama (KKKS) meresmikan sejumlah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Bisnis
Citilink Indonesia Terbangi Kendari
Sabtu, 17 Juni 2017 – 04:16 WIB - Bisnis
Lion dan Batik Air Tambah Rute Baru
Rabu, 07 Juni 2017 – 14:15 WIB - Bisnis
Juni 2017, Citilink Buka Rute Jakarta-Kendari
Selasa, 30 Mei 2017 – 14:25 WIB - Bisnis
Lion Air Siapkan Rute Bandung-Pekanbaru
Jumat, 26 Mei 2017 – 16:16 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Persatuan PPPK Minta UU ASN Direvisi, Hapus Diskriminasi, Setara dengan PNS
Jumat, 10 Januari 2025 – 13:20 WIB - Liga Indonesia
Live Streaming Barito Putera Vs Persija dan Klasemen Liga 1
Jumat, 10 Januari 2025 – 14:57 WIB - Sulteng
Pak Ihsan Menyinggung Honorer jadi PPPK Paruh Waktu, Minta Tambahan Anggaran
Jumat, 10 Januari 2025 – 13:52 WIB - Jabar Terkini
Pengangguran Jabar dan Harapan yang Belum Padam
Jumat, 10 Januari 2025 – 11:00 WIB - Humaniora
Data Terbaru Jumlah Pelamar PPPK 2024 Tahap 2, Target Belum Tercapai
Jumat, 10 Januari 2025 – 14:11 WIB