BPIP Gandeng Content Creator untuk Menggaungkan Spirit Pancasila
“Bahkan layanan publik kami di sini saat ini dipenuhi content-content positif," ujarnya.
Dia berharap sebagai Pemerintah Kota Malang dalam mometum ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat malang terutama generasi muda.
Senada disampaikan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Prof. Dr. Nazaruddin Malik ia mengaku senang karena kegiatan tersebut dilaksanakan di kampusnya.
Dia mengatakan dengan mahasiswa yang heterogen ini, Pancasila adalah kunci utama dalam menyatukannya.
Pihak kampus juga berkomitmen dalam menginternalisasi nilai-nilai Pancasila dalam setiap mata kuliah dan program kampus.
“Kami berharap kerja sama kita tidak sampai saat ini, tetapi berkelanjutan dalam membumikan Pancasila,” ujarnya.
Tidak hanya itu, kegiatan yang diikuti ratusan content creator kategori pelajar, mahasiswa dan umum ini menghadirkan narasumber yaitu Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah BPIP Antonius Benny Susetyo dan Sutradara sekaligus Content Creator Bayu Skak.(fri/jpnn)