BPN Akan Beber Dugaan Kecurangan Pemilu
Senin, 13 Mei 2019 – 20:17 WIB
Riza menambahkan, sebelum mengungkap dugaan kecurangan ke publik, pihaknya juga sudah melaporkan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). "Secara bertahap sudah kami laporkan beberapa waktu yang lalu," katanya.
Hanya saja, wakil ketua Komisi II DPR itu memahami bahwa Bawaslu tidak bekerja sendiri. Menurut dia, Bawaslu tergabung dalam Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) yang di dalamnya ada kejaksaan dan kepolisian.
"Kami tahu kejaksaan dan kepolisian adalah bagian dari pemerintah, sehingg laporan dari 02 selalu mentah karena Bawaslu yang menyuarakan kebenaran dan keadilan selalu kalah dengan institusi lain," ungkap Riza. (boy/jpnn)