Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bu Susi, Ribuan Nelayan Batang Terancam Menganggur

Senin, 10 Oktober 2016 – 06:36 WIB
Bu Susi, Ribuan Nelayan Batang Terancam Menganggur - JPNN.COM
Foto/ilustrasi: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - BATANG – Sekitar 3000 nelayan Batang terancam menganggur. Hal itu terkait dengan kebijakan Menteri Kelautan dan  Perikanan Susi Pudjiastuti yang melarang penggunaan cantrang untuk menangkap ikan.

Sesuai Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 2 tahun 2015, maka nelayan mulai 2017 nanti dilarang menggunakan jaring berbentuk cantrang  untuk menangkap ikan di laut.

Selama ini, nelayan di pantai utara (Pantura) Pulau Jawa, terutama wilayah Batang sudah puluhan tahun menggunakan cantrang sebagai alat untuk menangkap ikan. Penggunaan cantrang dilarang karena dianggap tidak ramah lingkungan, lantaran merusak ekosistem dasar laut.

Selain itu, cantrang juga membuat ikan-ikan berukuran kecil ikut tertangkap. Akibatnya, populasi ikan di laut semakin berkurang.

Menurut Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) DPC Batang, Teguh Tarmujo, pelarangan itu tentu bisa mematikan aktivitas nelayan Batang. Pasalnya cantrang termasuk alat tangkap ikan yang ekonomis dan sesuai dengan modal nelayan Batang.

Saat ini di Batang ada ratusan kapal nelayan. Namun, baru  dua atau tiga kapal saja yang sudah mengganti alat penangkap ikannya.

“Mengganti alat tangkap itu tidak semudah membalikkan telapak tangan. Bisa dibilang nelayan Batang itu spesialisasinya menggunakan alat tangkap cantrang," katanya.

Ia menjelaskan, kisaran harga jaring dan alat pendukungnya hanya sekitar Rp10 juta. Namun jika harus diganti dengan jaring milenium, harganya miliaran rupiah.

BATANG – Sekitar 3000 nelayan Batang terancam menganggur. Hal itu terkait dengan kebijakan Menteri Kelautan dan  Perikanan Susi Pudjiastuti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News