Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bu Yanti Tewas Tertabrak Truk di Cimanggis Depok, Polisi Periksa Sopir dan Kernet Truk

Senin, 13 Desember 2021 – 15:05 WIB
Bu Yanti Tewas Tertabrak Truk di Cimanggis Depok, Polisi Periksa Sopir dan Kernet Truk - JPNN.COM
Ilustrasi kecelakaan maut di Cimanggis, Depok. Foto: dok JPNN.com

jpnn.com, DEPOK - Polisi sudah mengamankan sopir truk berinisial SRS (62) dan kernetnya, pascakecelakaan lalu lintas yang menewaskan seorang pengendara motor bernama Yanti (38), di Jalan Raya Bogor, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat, Senin (13/12).

Keduanya masih menjalani proses pemeriksaan di Unit Laka Lantas Polres Depok, Jalan Merdeka, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok. 

"Sopir bersama kernet saat ini masih dalam proses penyelidikan," ucap Kepala Unit Laka Lantas Polresta Depok AKP Rasman kepada JPNN.com, Senin (13/12).

Dia menjelaskan bahwa sopir truk tersebut diketahui merupakan warga Semarang, Jawa Tengah. “Masih kami amankan di Unit Laka,” tegasnya. 

Saat ini, polisi juga masih menunggu kedatangan keluarga korban yang masih berada di Rumah Sakit Bhayangkara Bogor. "Kami masih menunggu keluarga korban datang untuk proses lebih lanjut," terangnya. 

Sebelumnya, kecelakaan lalu lintas terjadi antara satu unit truk yang dikemudikan SRS dengan sepeda motor yang dikendarai seorang ibu bernama Yanti (38), di Jalan Raya Bogor, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Senin (13/12). 

Akibat kecelakaan itu, Bu Yanti yang merupakan warga Bojong Rangkas, Bogor, Jabar, tewas di lokasi kejadian. 

Rasman mengatakan peristiwa kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 06.00 WIB, di depan Rumah Sakit Tugu Ibu.

Sopir truk yang menabrak Bu Yanti (38) di Jalan Raya Bogor, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok hingga kini masih dalam proses penyelidikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News