Buang Jauh Trauma 2010
Sabtu, 01 Desember 2012 – 05:00 WIB
"Permainan mereka tidak berubah. Kenapa menang lawan Laos - Itu karena lawan terlalu percaya diri. Kami yakin bisa mengimbangi, atau bahkan menang atas mereka," ujar Fabio.
Sementara itu, Pelatih Malaysia K. Rajagopal menegaskan timnya tak punya pilihan lain selain menang. Dia menilai posisi Indonesia lebih aman karena hanya butuh hasil seri. "Kami mau tak mau harus menang. Kami sangat percaya diri dan mulai bangkit. Kami ingin mengulang sejarah 2010, saat kami kalah di pertandingan pertama dan bangkit untuk kemudian menjadi juara," ucap pelatih berdarah India tersebut.
Sama dengan Indonesia, Malaysia juga memiliki masalah dengan kebugaran pemain. Mereka tak bisa memainkan bek Mohamad Azmi Bin Muslim karena cedera otot. Padahal, di laga sebelumnya dia cukup mobile untuk membantu serangan dari sisi kiri.