Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bunda-bunda, Begini Cara Agar Anak Rajin Membaca di Masa Pandemi Corona

Minggu, 24 Mei 2020 – 19:22 WIB
Bunda-bunda, Begini Cara Agar Anak Rajin Membaca di Masa Pandemi Corona - JPNN.COM
Siswa sedang belajar daring. Ilustrasi Foto: Humas Sekolah Kharisma Bangsa

jpnn.com, JAKARTA - Walaupun sedang belajar dari rumah di masa pandemi COVID-19, siswa perlu terus difasilitasi untuk membaca buku bacaan.

Pembiasaan membaca harus terus ditumbuhkan agar minat siswa untuk membaca buku tidak putus karena pandemi.

Inisiatif yang dilakukan Erza Intan Aggraini, guru MI Pekanbaru 1, bisa dicontoh.

Dia mampu membuat para siswanya asyik dan terbiasa membaca buku setiap hari.

Untuk membuat siswanya bisa tetap membaca di rumah, Erza melibatkan paguyuban kelas bekerja sama menyediakan bahan bacaan.

Saat diumumkan siswa harus belajar dari rumah, Erza langsung mengajak para orang tua berdiskusi kegiatan belajar dari rumah via WA group paguyuban kelas.

Ia ingin memastikan orangtua sejak awal memahami cara mendampingi anaknya belajar dari rumah, termasuk dalam pembiasaan membaca.

Erza bersama orang tua dan siswa bersepakat membuat kegiatan wajib membaca di rumah selama 30 menit setiap hari.

Meski belajar di rumah di masa pandemic corona COVID-19, pembiasaan membaca harus terus ditumbuhkan pada diri siswa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close