Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Buntut Siswa Keracunan Minuman, Kepsek SD 39 Palembang Imbau Siswa Bawa Bekal Makanan dari Rumah

Rabu, 31 Juli 2024 – 18:30 WIB
Buntut Siswa Keracunan Minuman, Kepsek SD 39 Palembang Imbau Siswa Bawa Bekal Makanan dari Rumah - JPNN.COM
Kepala Sekolah SD 39 Palembang Mailah saat ditemui di ruangannya, Rabu (31/7/2024). Foto: Cuci Hati/JPNN.com.

jpnn.com, PALEMBANG - Kepala Sekolah (Kepsek) Sekolah Dasar (SD) Negeri 39 Palembang Mailah mengimbau kepada siswa-siswi membawa bekal makanan dari rumah.

Hal ini seusai lima siswanya keracunan minuman saat jajan di kantin sekolah, Senin (29/7/2024) lalu.

"Sebenarnya anak-anak kami ini sudah bawa bekal, tetapi namanya anak-anak ya masih mau jajan," ungkap Mailah, Rabu (31/7/2024).

Kata Mailah, minuman yang diduganya menyebabkan siswa-siswinya kejang-kejang, mual hingga pinsan beberapa hari yang lalu sudah diamankan.

"Untuk minuman itu sudah kami amankan semua, kemarin sudah diambil dari pihak BPOM, dan juga Dinkes," tambah Mailah.

Sementara kondisi anak-anak yang dirawat di Rumah Sakit Bunda sudah mulai membaik.

"Alhamdulillah, untuk kondisi anak-anak sudah membaik, mungkin hari ini sudah diperbolehkan pulang," terang Mailah.

Kedepan lanjut Mailah, pihaknya akan melakukan pengawasan yang lebih ketat terhadap kantin sekolah.

Siswi-siswi SD 39 Palembang diimbau membawa bekal makanan dari rumah untuk makan di sekolah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News