Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bupati Baru Ini Janji Nginap di Semua Tempat di Kepulauan Seribu

Jumat, 14 Juli 2017 – 12:30 WIB
Bupati Baru Ini Janji Nginap di Semua Tempat di Kepulauan Seribu - JPNN.COM
Kepulauan Seribu

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat melantik pejabat eselon II, III, dan IV di Balai Kota, Jakarta, Kamis (13/7).

Salah satu pejabat yang dilantik adalah Irmansyah.

Dia menjabat sebagai Bupati Kepulauan Seribu menggantikan Budi Utomo, yang dilantik menjadi Kepala Biro Administrasi Sekretariat Daerah.

Irmansyah melihat banyak tantangan terkait jabatan yang dia emban.

"Saya pikir banyak tantangan di sana (Pulau Seribu). Tantangan yang paling penting adalah bagaimana kita bisa bersama-sama satu visi dengan penduduk yang ada di sana, karena bagaimana pun manusia itu hal yang paling penting," kata Irmansyah.

Irmansyah menambahkan, persoalan infrastruktur dan sistem juga menjadi perhatian‎ dia.

Dia bakal melakukan pembenahan setelah mempelajari masalah-masalah yang ada di Kepulauan Seribu.

Untuk mengetahui mengenai kondisi di Kepulauan Seribu, Irmansyah memutuskan untuk menginap di setiap pulau.

Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat melantik pejabat eselon II, III, dan IV di Balai Kota, Jakarta, Kamis (13/7).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News