Bupati Enthus: Saya akan Usul ke Presiden…
Sedangkan yang masih berstatus Tenaga Harian Lepas (THL) 79 orang.
Kemudian untuk penyuluh swadaya 151 orang. Para penyuluh itu, tersebar di 18 kecamatan di Kabupaten Tegal.
"Mereka mendampingi 287 gabungan kelompok tani (gapoktan) di tiap desa dan kecamatan," kata Khofifah.
Sementara untuk luas lahan sawah di Kabupaten Tegal terdiri dari beberapa potensi.
Khofifah menjelaskan, untuk lahan yang difasilitasi irigasi atau pengairan teknis sebanyak 34.885,791 hektare.
Kemudian untuk lahan tadah hujan, 5.089,752 ha, dan lahan tegalan 10.726,554 ha.
Lahan itu terbagi menjadi 1.366 kelompok tani, 10 unit P4S, 34 LM3, 80 kelompok wanita tani, 38 LMDH, dan 34 posluhdes.
"Produksi padi di Kabupaten Tegal masih bisa ditingkatkan. Dan kami optimistis bisa meningkatkan dari tahun sebelumnya," tandas Khofifah. (yer/ima/zul)