Bursa Kerja Sediakan 1.602 Lowongan
jpnn.com, BALIKPAPAN - Bursa kerja yang digelar hari ini sampai esok (24/8) di Balikpapan Sport and Convention Centre (BSCC) Dome diikuti 95 perusahaan yang bergerak di berbagai bidang.
Mulai dari perdagangan, keuangan, perhotelan, kelistrikan, jasa pendidikan, pertambangan dan juga migas.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Balikpapan Tirta Dewi mengatakan, ada 1.602 lowongan yang disediakan pada helatan Job Market Fair (JMF) kali ini.
Perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan dan jasa keuangan serta asuransi, disebut Tirta mendominasi pelaksanaan JMF 2017 ini.
Sementara untuk sektor pertambangan dan migas, dirinya menyebut masih minim perusahaan yang ikut serta.
“Bidang pertambangan dan migas sudah ada yang ikut, hanya memang belum maksimal. Karena memang kan pertambangan dan migas masih lumayan lesu,” terangnya.
Diharapkan, lewat gelaran JMF dapat menyerap 25 persen dari total pencari kerja di Kota Minyak yang mencapai 6.743. Tahun lalu, JMF dihadiri oleh 4.000 pencari kerja.
“Tahun ini tentu kami berharap lebih banyak yang hadir, karena ini merupakan peluang yang baik,” imbuh dia. (*/hul/rsh/k18)