Bursa Saham Minus
Sebaliknya bursa saham lain di Asia mencatatkan pertumbuhan. Kenaikan terbesar direalisasikan bursa saham Jepang melesat 56,72 persen, bursa saham Australia menguat 14,87 persen dan di luar kawasan bursa saham AS naik signifikan 25,75 persen dan bursa saham Inggris naik 14,33 persen.
Ketua Dewan Komisioner OJK, Muliaman D Hadad, meyakini hikmah di balik perjalanan bursa saham 2013 akan terakumulasi pada tahun depan.
"Saya kok melihat opportunity di 2014 begitu luas. Pada tahun ini memang lebih kecil dibanding 2012 tapi saya melihat peluang dengan memertimbangkan apa yang sudah dilakukan OJK dan SRO (BEI, KSEI, dan KPEI) kita harus grab opportunity di 2014," tuturnya.
Terlebih, kata dia, ekonomi di negara maju sudah picking up dan dinilai akan mengangkat kembali perekonomian global.
"Selain itu ketersediaan dana di perbankan mungkin semakin hari semakin tidak fleksibel dan bisa saja semakin terbatas. Maka market finance di bursa ini jadi pilihan untuk pendanaan jangka panjang. Jadi mudah-mudahan peran pasar modal ke depan semakin signifikan," harapnya.(gen)
Perjalanan Bursa Asia 2013 (per 30 Desember):
Bursa Jepang: Level 16.291,31 (56,72 persen)
Bursa Australia: 5.358,00 (14,87 persen)
Malaysia: 1.872,52 (10,87 persen)
India: 21.127,73 (8,76 persen)
HongKong: 23.244,87 (2,60 persen)
Filipina: 5.889,83 (1,33 persen)
Korea Selatan: 2.011,34 (0,72 persen)
Singapura: 3.153,29 ( turun 0,44 persen)
Indonesia: 4.274,18 (turun 0,98 persen)
Thailand: 1.298,71 (turun 6,70 persen)
Tiongkok: 2.097,53 (turun 7,56 persen)
Sumber: BEI