Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Calo PNS, Panitera PN Masuk Sel

Selasa, 31 Januari 2012 – 08:41 WIB
Calo PNS, Panitera PN Masuk Sel - JPNN.COM
MEDAN-Melakukan penipuan dengan modus bisa memasukan orang menjadi pegawai PNS, Oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS)  Panitera Pengadilan Negeri (PN) Medan. Lince Simanjuntak (53) ditangkap petugas Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sumatera Utara, dari tempat persembunyiannya di Jalan Pelapor, Teladan Medan.

Menurut Informasi yang didapat Sumut Pos (Grup JPNN) di Markas Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Mapoldasu) di Jalan Medan Tanjung Morawa. Penangkapan pegawai PNS Panitera Medan tersebut, berawal dari laporan seorang warga bernama S Sembiring yang mengaku dirinya telah ditipu Lince Simanjuntak, warga Jalan Suka Dono yang mengaku memiliki cheanel untuk meluluskan orang menjadi pegawai PNS (Pegawai Negeri Sipil).dengan biaya Rp 120 Juta

Karena  berkerja sebagai PNS Panitera Pengadilan Medan. Korban percaya dan memberikan uang tersebut kepada orang suruhan tersangka untuk pengurusan CPNS tahun 2010 lalu. namun, hingga sampai pengumuman nama-nama yang lulus. Nama korban tidak termasuk dari nama-nama CPNS yang lulus. .  

Karena nama korban tidak keluar, tersangka mencoba meyakinkan korban dengan alasan akan memasukan melalui penyisipan pegawai honorer yang akan diangkat menjadi PNS. Namun, itu hanya janji-janji tersangka. Korban yang sudah merasa tertipu langsung mengadukan perbuatan tersangka ke Polda Sumut.

MEDAN-Melakukan penipuan dengan modus bisa memasukan orang menjadi pegawai PNS, Oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS)  Panitera Pengadilan Negeri

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News