Calon Bupati Konut Ruksamin Ikhlas dan Sabar Hadapi Fitnah
jpnn.com, KONAWE UTARA - Calon bupati Konawe Utara Ruksamin mengaku ikhlas dan sabar menghadapi fitnah dan hujatan yang dialamatkan pada dirinya dan calon wakil bupati Abu Haera.
Calon bupati petahana ini mengaku ikhlas, karena terpanggil sebagai kepala daerah untuk memperbaiki Konawe Utara agar lebih baik.
"Silakan fitnah dan hujat saya, tetapi yang perlu diketahui, saya menjabat sebagai bupati untuk memperbaiki daerah dan masyarakat. Bukan merusak,” ujar Ruksamin dalam keterangannya, Jumat (6/11).
Ruksamin lebih lanjut mengatakan, sejak menjabat sebagai Bupati Konut pada 2016 lalu, terus bekerja keras memberikan yang terbaik untuk daerah serta masyarakat.
"Sejak menjabat saya diperhadapkan dengan masalah keuangan daerah. Pemerintah Konut mengalami defisit anggaran sampai Rp 300 miliaar. Persoalan itu, membuat saya putar otak bagaimana menata sistem pengelolaan keuangan daerah dengan baik," ucapnya.
Pemda Konut ketika meraih Opini Dengan Pengecualian (ODP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).
Kemudian pada 2017, 2018, 2019 dan 2020, lewat kerja keras dan kerja nyata, Pemda Konut akhirnya lepas dari keterpurukan keuangan daerah dan mendapatkan Wajar Tanpa Pengeculian (WTP) 4 kali berturut-turut dari BPK.
"Keberhasilan mengelola keuangan menjadikan Konut sebagai daerah berprestasi bidang keuangan dan mendapatkan kenaikan APBD dari Rp 700 miliar lebih menjadi Rp 923 miliar di 2020," katanya.