Calon Dari Luar BI Diuntungkan Situasi
Pemilihan Deputi Gubernur Bank IndonesiaJumat, 09 April 2010 – 17:35 WIB
Soal kandidat dari luar atau dalam BI lanjutnya, itu adalah soal pilihan saja karena sangat tergantung kebutuhan BI saat ini dan kondisi psikologis masyarakat yang masih dibayang-bayangi skandal Century.
Dijelaskan Nusron, kelebihan Krisna sebagai kandidat dari luar karena yang bersangkutan boleh jadi belum terkontaminasi oleh praktek-praktek di BI yang selama ini oleh masyarakat dinilai menyebabkan munculnya kasus-kasus perbankan. “Saya kira Krisna harus bekerja keras mengelola birokrasi di BI,” ujarnya.
Sementara kelebihan kandidat dari dalam BI sendiri, tambah Nusron, dipastikan yang bersangkutan sangat mengetahui dan memahami seluk-beluk pengawasan dan birokrasi di BI. “Tetapi kandidat dari dalam itu akan menghadapi tantangan luar biasa dari masyarakat, yaitu bagaimana meyakinkan publik mengenai pengawasan BI yang selama ini dinilai kendur,” tegasnya.