Camat dan Lurah, Diminta Awasi Dana Gempa
Kamis, 24 Januari 2013 – 10:24 WIB
Dalam pembagian dana ke warga, Asnul meminta pokmas tidak akan melakukan pemotongan sepeser pun. "Usaha kami murni untuk kepentingan warga. Warga wajib menerima sesuai aturan yang telah ada. Berapa dicantumkan sebanyak itu dana dicairkan," ujar Asnul.
Terpisah, Wakil Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah mewanti-wanti lurah dan camat tidak ikut berkolusi dalam pencairan dana gempa. "Lurah dan camat merupakan aparatur negara. Jika memang terbukti berkolusi dalam pencairan dana gempa, dipastikan mendapatkan sanksi," tegas Mahyeldi.
Dari tahun-tahun sebelumnya, kata Mahyeldi, sudah ada sejumlah lurah dinonjobkan ketika terbukti berkolusi dalam pembagian dana gempa. "Hal itu akan terus dilakukan meski tidak sampai permasalahan ini ke jalur hukum," ujarnya tanpa menyebut siapa lurah yang dinonjobkan itu.