Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cantik 2 T

Oleh: Dahlan Iskan

Kamis, 05 Agustus 2021 – 08:21 WIB
Cantik 2 T - JPNN.COM
Foto: tangkapan layar laman Disway

jpnn.com - Saya tidak bisa lagi merahasiakan ini: siapa Si Cantik Disway itu.

Yang jadi sumber utama serial tulisan saya soal sumbangan keluarga Akidi Tio Rp 2 triliun itu.

Si Cantik adalah seorang dokter. Spesialis kandungan. Dia bertugas di rumah sakit swasta di Palembang –pensiun muda dari pegawai negeri.

Baca Juga:

Berarti saya tidak bohong: Si Cantik itu orangnya benar-benar ada. Bukan tokoh fiksi atau imajinasi.

Namanya: Siti Mirza Nuria. Biasa dipanggil ''dokter Nur''. Gelarnya, sebagai orang Minang, adalah ''Datin'' –Datuk untuk wanita.

Tinggal satu lagi yang harus saya buktikan bahwa yang satu ini juga nyata adanya: apakah dokter Nur benar-benar cantik –dengan lima 'i'. Kita bisa berdebat habis soal ini. Sampai pun selama PPKM sudah diakhiri kelak.

Baca Juga:

Baiknya saya sertakan saja foto Si Cantik. Agar perdebatan cantik atau tidaknya jangan berkepanjangan.

Memang ada pembaca yang memperbandingkan: mana Yang lebih cantik, Si Cantik atau Dr dr Karina. Ada yang bilang Karina yang lebih pantas mendapat lima 'i'. Namun, sebaiknya jangan diperbandingkan begitu. Eranya berbeda.

Heryanty berkata, kalau dana itu tidak ada ya Bu, mana saya bisa kuat tersiksa lama begini. Saya bisa kuat karena dana itu ada.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News